Ketentuan Mitra: Keterlibatan Mitra Jemput Aja Pada Aktivitas Politik

 Mitra Jemput  Aja, 

Terima kasih sudah menjadi mitra setia Jemput  Aja. Seperti kita ketahui semuanya, setiap 5 tahun sekali negara kita mengadakan pesta rakyat di mana akan ada kegiatan pemilihan kepala daerah, anggota legislatif, hingga pemilihan presiden Republik Indonesia Oleh karena itu, dengan artikel ini, Jemput  Aja Indonesia ingin memberikan ketentuan untuk dapat diterapkan oleh Mitra Jemput  Aja di mana pun Anda berada.

Jemput  Aja memiliki kebijakan untuk bersikap netral dan abstain terhadap seluruh aktivitas yang berkaitan dengan partai politik atau pemilihan umum. Namun Jemput  Aja menjamin bahwa setiap Mitra Jemput  Aja memiliki hak dan kebebasan untuk menyalurkan aspirasi politik sesuai dengan pilihannya.

Meski demikian, untuk menghindari konflik kepentingan Mitra sebagai individu dan warga negara dengan kebijakan Jemput  Aja, maka setiap Mitra diwajibkan dengan tegas untuk mematuhi hal-hal sebagai berikut:

  1. Semua pandangan politik yang dikeluarkan oleh Mitra harus bersifat pribadi dan tidak boleh mengatasnamakan Jemput  Aja.
  2. Tidak menggunakan atribut atau alat peraga dalam bentuk apapun dengan logo, merek ataupun tulisan Jemput  Aja (termasuk seluruh produk dan turunan dari aplikasi Jemput  Aja) seperti, namun tidak terbatas pada helm, jaket, kaos dan topi.
  3. Tidak mengatasnamakan Jemput  Aja untuk melakukan kampanye politik atau mengkampanyekan kandidat politik (dalam pemilihan kepala daerah, pemilihan umum legislatif dan presiden serta kegiatan partai politik lainnya), termasuk namun tidak terbatas pada memberikan informasi milik Jemput  Aja atau memberikan janji/komitmen mengatasnamakan Jemput  Aja.
  4. Tidak memberikan sumbangan/bantuan dalam bentuk apapun mengatasnamakan Jemput  Aja untuk kepentingan partai politik atau calon kandidat pada pemilihan kepala daerah, pemilihan legislatif dan presiden serta kegiatan partai politik lainnya, termasuk terhadap tim sukses, maupun pihak-pihak yang secara langsung atau tidak langsung mendukung pencalonan pada pemilihan tersebut.

Apabila terdapat pertanyaan seputar aktivitas politik dan hubungannya dengan kedudukan Mitra Jemput  Aja maka dapat menghubungi jemputajaa@gmail.com

Social Media

  • Setiap penyampaian pendapat atau pembagian informasi terkait aktivitas politik harus mewakili pandangan pribadi dan tidak boleh mengatasnamakan Jemput  Aja.

Sanksi

  • Mitra yang melanggar peraturan dan ketentuan di atas dapat dikenai sanksi hingga pemutusan hubungan kemitraan.

Demikian panduan ini, kami berharap Mitra dapat menjalankan seluruh panduan yang ada di artikel ini dengan bijaksana. Selamat berpesta politik.


Salam satu aspal

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Daftar Pelanggaran Tata Tertib Jemput Aja

Tata Tertib dan Kebijakan Jemput Aja